Daftar Harga Expanded Metal Terbaru

Daftar Harga Expanded Metal Terbaru – Dalam dunia konstruksi maupun industri, pemilihan material yang tepat sangat mempengaruhi kekuatan dan efisiensi sebuah proyek. Salah satu material yang sering di gunakan yaitu karena kekuatannya dan tampilannya yang serbaguna yaitu expanded metal. Expanded metal bukan hanya tahan lama, tapi juga memiliki banyak fungsi serta aplikasi di berbagai bidang.

Dalam artikel ini Hi Steel akan membahas secara lengkap tentang apa itu expanded metal, apa saja fungsinya dan manfaatnya untuk apa, serta keunggulannya dibanding dengan material lain, dan daftar harga terbaru yang bisa menjadi referensi Anda.

Apa Itu Expanded Metal

Expanded metal merupakan lembaran logam yang diproses dengan cara dipotong dan ditarik sehingga membentuk pola berlubang seperti jaring atau membentuk wajik. Tidak seperti perforated metal yang dilubangi satu per satu, expanded metal diproduksi tanpa limbah potongan, sehingga lebih efisien dan kuat secara struktural.

Fungsi Expanded Metal

Expanded metal memiliki beberapa fungsi, antara lain bawah ini:

  1. Sebagai pelindung atau pagar di area industri, gedung, dan fasilitas umum lainnya
  1. Untuk menutupi mesin dan ventilasi karena memiliki lubang yang memungkinkan sirkulasi udara
  2. Expanded metal juga dapat dipergunakan sebagai pijakan di tangga industri
  3. Sebagai elemen dekoratif dalam desain arsitektur modern

Manfaat Menggunakan Expanded Metal

Berikut manfaat expanded metal yang harus di ketahui Anda sebelum memakai material tersebut

  1. Yang pertama yaitu struktur kuat dan tahan lama

    Dibuat dari material baja hitam atau bisa di katakan dengan plat hitam, galvanis, aluminium, atau stainless steel, expanded metal memiliki daya tahan tinggi terhadap beban serta benturan.

  2. Efisien dan Ekonomis

    Expanded metal merupakan proses produksinya tidak membuang material, sehingga harganya relatif lebih ekonomis dibanding material yang lainnya.

  3. Ringan dan Mudah Dipasang

    Kenapa orang lebih memilih expanded metal di bandingkan dengan material lainnya yaitu salah satunya memiliki bobot yang lebih ringan dibanding lembaran besi solid, sehingga mempermudah proses pemasangan dan pengangkutan.

  4. Sirkulasi Udara dan Cahaya Baik

    Expanded metal memiliki pola atau lubang yang memungkinkan udara dan cahaya masuk, hal tersebut sangat ideal untuk ventilasi, pelindung mesin, atau partisi.

  5. Estetika yang Menarik

    Expanded metal merupakan material yang bisa digunakan untuk keperluan arsitektur dengan tampilan industrial modern yang artistik dan fungsional.

Keunggulan Expanded Metal Dibanding Material Lain yaitu sebagai berikut :

  • Tidak Mudah Patah atau Retak karena tidak memiliki sambungan atau las
  • Lebih Aman Digunakan karena tidak ada tepi tajam dari pemotongan
  • Tersedia pilihan type, ukuran serta ketebalan
  • Dapat Dicat, Dilapisi Galvanis, atau Dilapisi PVC sesuai kebutuhan
  • Lebih Kuat dari Kawat Jaring Biasa

Daftar Harga Expanded Metal Terbaru 2025

Berikut adalah daftar harga type expanded metal per lembar ukuran standar (1,2 m x 2,4 m) atau (4″ X 8″) :

Ukuran Type

Harga

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 0715

Rp. 148.600

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 1015

Rp. 191.800

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 1020

Rp. 144.800

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 1620

Rp. 201.900

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 1628

Rp. 261.600

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 2028           

Rp. 281.900

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 3032

Rp. 458.500

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 3035

Rp. 466.100

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 3045

Rp. 412.800

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 30080

Rp. 839.500

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 50075

Rp. 1.385.600

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 50080

Rp. 922.000

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 50105

Rp. 1.607.800

EXPANDED METAL 4′ X 8′ : TIPE 50110

Rp. 1.209.000

 

Kesimpulan

Expanded metal adalah material multifungsi dengan banyak keunggulan, mulai dari kekuatan, efisiensi, hingga tampilan yang menarik. Dengan banyaknya pilihan jenis dan harga yang kompetitif, expanded metal cocok digunakan di berbagai proyek industri, komersial, maupun rumah tinggal. Hi Steel menjual berbagai type expanded metal, pengiriman gratis ongkir maksimal jarak 20KM dari Hi Steel terdekat, harga sudah termasuk PPN, bisa terbitkan faktur pajak, bisa kirim ke seluruh indonesia! Klik disini untuk menyambungkan ke marketing kami!

https://wa.wizard.id/c66c03

https://wa.wizard.id/c66c03

Tinggalkan Balasan

Main Menu